
JAKARTA, Indotimes.co.id – Petenis putri andalan Indonesia, Aldilla Sutjiadi sukses melewati laga pembuka ganda turnamen WTA1000 di Indian Wells, AS, Senin (13/3) siang WIB.
Kembali tampil bersama tandem regulernya, Miyu Kato (Jepang), Dila menyingkirkan pasangan gaek asal AS/Belgia, Bethanie Mattek-Sands /Kirsten Flipkens, dengan straight set 6-2 6-0.
“Dari awal, kami optimistis bisa melewati babak pertama tapi tak menyangka bisa menang dengan angka telak,” ucap Dila usai laga berdurasi hanya 57 menit itu
Pada fase 16 besar, Dila/Kato bakal menantang wakil tuan rumah yang menempati unggulan kedua, Coco Gauff/Jessica Pegula. Ini merupakan pertemuan ketiga antar kedua ganda ini, pada trimester awal musim kompetisi 2023.
“Ya, pasti tak ingin kalah lagi seperti dua pertemuan sebelumnya” imbuh petenis peringkat ke-30 ganda dunia versi live ranking ini.
Dila/Kato kalah dari Gauff/Pegula di babak ketiga grand slam Australia Terbuka dan WTA 100O di Dubai, Uni Emirat Arab.
“Sekarang saatnya balas dendam, menang di kandang mereka,” tekad Dila, penuh semangat.