Pegolf Danny Masrin Jadi Duta San Miguel

JAKARTA, Indotimes.co.id –  Pegolf profesional terkemuka Indonesia Danny Masrin dipercaya menjadi duta merek San Miguel. San Miguel merupakan minuman mengandung malt, yang berasal dari Filipina dan dipasarkan lebih dari 40 negara di dunia.

PT Delta Djakarta Tbk (“Delta Djakarta”), selaku manufaktur dan distributor dari Sam Miguel  bersama merek terkemuka seperti Anker dan Carlsberg di Indonesia, secara resmi memperkenalkan Danny Masrin sebagai duta merek San Miguel, di Jakarta, Senin (23/10) siang.

Danny Masrin merupakan salah satu pegolf profesional Indonesia yang berhasil menembus peringkat 1226 Official World Golf Ranking (OWGR). Pria kelahiran 29 September 1992 ini adalah pemain golf profesional Indonesia terbaik ketiga menurut OWGR setelah Rory Hie dan George Gandranata.

Pegolf muda yang memiliki nama lengkap Danny James Masrin ini memulai karier golf profesionalnya sejak Juni 2015. Berbagai prestasi telah diraih Danny, diantaranya juara Seri IV Indonesian Golf Tour (IGT) 2016 dan Seri III IGT 2017.

Selain Danny itu juga didaulat sebagai Pegolf Profesional Indonesia Terbaik dalam Ciputra Golfpreneur Tournament 2016. Pada bulan Oktober 2017, Danny berada di peringkat ke-4 Standings IGT Order of Merit.

Direktur Pemasaran PT Delta Djakarta Tbk, Ronny Titiheruw, mengatakan penunjukkan Danny Masrin sebagai duta merek San Miguel merupakan bagian dari komitmen pihaknya untuk terus meningkatkan kualitas olahraga golf di Indonesia.

“Kami harap dengan ini Danny bisa semakin menginspirasi bakat-bakat muda golf nasional sekaligus mengharumkan nama bangsa di ajang internasional. Selain itu kami juga berharap prestasi Danny bisa turut mempromosikan Indonesia sebagai destinasi wisata golf dunia. Kami melihat peningkatan kenaikan konsumsi bir di destinasi wisata golf, tepatnya di Pulau Jawa, Bali, Batam.” Ungkap Ronny, seraya menambahkan olahraga menjadi sektor utama untuk visibilitas berbagai merek yang dipegang Delta Djakarta.

Hal  senada diutarakan Brand Manager San Miguel, Jaka Sebastian yang mengatakan  sesuai dengan slogannya: Just Between Friends, San Miguel sangat cocok dengan olahraga golf yang kerap menjadi sarana menjalin relasi dan berbagi momen akrab.

“Sebelum ini, kami telah berpartisipasi sebagai sponsor dalam berbagai turnamen golf di tanah air, misalnya Indonesia Masters dan Indonesia Open. Sekarang, komitmen kami terhadap olahraga golf Indonesia semakin tinggi dengan memilih Danny Masrin sebagai duta merek San Miguel. Kami melihat profil Danny sangat sesuai dengan karakter merek San Miguel yakni muda, berprestasi dan siap menghadapi tantangan” kata Jaka.

Sementrara itu  Danny Masrin mengatakan sebagai pegolf profesional Indonesia, dirinya berterima kasih dipercaya menjadi Duta Merek San Miguel. Danny bangga dapat membawa nama PT Delta Djakarta Tbk yang merupakan pemain besar di industri bir tanah air.

“Harapan saya, dukungan dari Delta Djakarta dan San Miguel bisa meningkatkan kesempatan saya untuk meraih prestasi yang lebih tinggi di berbagai turnamen internasional sekaligus memajukan olahraga dan pariwisata golf di Indonesia,” pungkasnya.

Penandatanganan perjanjian kerja sama antara PT Delta Djakarta Tbk dan Danny Masrin dilakukan pada Agustus 2017 lalu. Danny akan berperan sebagai duta merek San Miguel selama satu tahun, atau hingga masa kontrak berakhir pada bulan Agustus 2018. Dalam hal ini, logo San Miguel akan disematkan pada outfit golf yang dikenakan oleh Danny Masrin.

Selain itu Danny juga akan mempromosikan merek San Miguel dalam berbagai acara golf dan kampanye di bawah naungan San Miguel mulai kuartal IV 2017.