Zohri Melaju ke Semifinal Atletik 100 Meter Putra

JAKARTA, Indotimes.co.id – Sprinter muda Indonesia Lalu Muhammad Zohri melaju ke babak semifinal nomor lari 100 meter putra cabang olahraga (cabor) atletik Asian Games XVIII/2018.

Pada babak peyisihan yang berlangsung di lintasan atletik Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Sabtu (25/8) Zohri berhasil menempati nomor pertama pada heat ke 3 dengan catatan waktu 10.27 detik memimpin atlet dari China, Xu Zhouzheng yang berada tepat di belakangnya.

Hasil ini membawa juara dunia 100 meter putra itu, akan berlaga di semifinal lari 100 meter putra pada Minggu (26/8). Zohri akan bertanding melawan 23 pelari lainnya yang lolos kualifikasi babak 1 pada Sabtu malam.

Dari catatan waktu, Zohri menempati urutan ke-8 dari total 35 atlet Asia yang bertanding pada babak kualifikasi nomor 100 meter putra.

Selain tamp[il dinomor bergensi lari 100 meter putra, Zohri juga turun dinomor 4X100 meter estafet putra, bersama sprinter terbaik Indonesia lainnya, Yaspi Boby, Eko Rimbawan, Bayu Kertanegara, dan Fadlin.